Pages

Selasa, 04 Mei 2010

Kebesaran Cinta

Sepasang kekasih perempuan dan laki-laki sedang melaju lebih dari 100 km/ jam dijalan dengan sebuah motor.

Perempuan : Pelan-pelan, aku takut.

Laki-Laki : Tidak, ini menyenangkan.

Perempuan : Tidak, ini sama sekali tidak menyenangkan. Please, aku takut!

Laki-Laki : Baik, tapi katakan dulu bahwa kau mencintaiku.

Perempuan : Aku mencintaimu! Sekarang pelankan motornya!

Laki-Laki : Sekarang beri aku pelukan yang erat.

(Lalu Perempuan itu memeluknya)

Laki-Laki : Bisakah kamu melepas helmku dan kamu pakai?
Helm ini sangat mengganggu saya!

(Perempuan itu pun menurutinya)



Keesokan harinya ada berita di koran sebuah sepeda motor menabrak gedung karena rem-nya blong.

Ada dua orang di atas motor itu, tetapi hanya satu orang yang selamat.

Yang terjadi sebenarnya adalah bahwa di tengah jalan, Laki-Laki itu menyadari bahwa rem motor mereka rusak, tapi dia tidak ingin membiarkan kekasihnya tahu.

Dia meminta Kekasihnya berkata dia mencintainya dan merasakan pelukannya, karena dia tau itu untuk terakhir kali baginya.

Dia lalu menyuruhnya memakai helm supaya kekasihnya akan tetap hidup walaupun itu berarti ia yang akan mati.

Pernahkah kamu mencintai seseorang sampai sebesar ini ???
Ataukah hanya sebatas memperhatikannya, peduli, menelpon/ mengirimkannya sms hanya untuk membuatnya bahagia?

Pernahkah kamu mengatakan "AKU MENCINTAIMU" padanya?
Ataukah kamu menunggu untuk mengatakan itu disaat kamu berada dalam situasi seperti diatas motor itu?

Jika tidak, kamu masih punya kesempatan untuk mencintainya lebih lagi.
Jangan menyimpan rasa cinta itu hanya di dalam hati. Katakan padanya bahwa kau mencintainya

Karena kamu tidak pernah tahu, apakah besok kamu masih punya waktu dan kesempatan untuk mengungkapkannya.

Cerita ini berkali kali di kirim ke kamu, supaya setiap hari kamu tidak akan pernah lupa, bahwa kamu masih memiliki waktu dan kesempatan untuk berterimakasih menyatakan cinta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...